JEJAK SANG PERINTIS: DARI GERBANG DESA UNTUK INDONESIA KOLABORASI MENGUATKAN LEMBAGA EKONOMI DAERAH DALAM EKOSISTEM DISTRIBUSI PANGAN

Rp98.000

  • Penulis      :Muslimin, Mahatma Kufepaksi, Sri Hasnawati
  • ISBN          :
  • Terbit         : 2025
  • Ukuran      : 29,7 cm x 42 cm
  • Tebal         : iii + 82 halaman
  • Kertas       : HVA
  • Penerbit    : Pustaka Peradaban

Bisa didapatkan di :

Description

Proyek perubahan “Dari Gerbang Desa Untuk Indonesia” merupakan upaya strategis untuk mengatasi berbagai persoalan dalam sistem distribusi pangan nasional, seperti fluktuasi harga, panjangnya rantai pasok, dominasi tengkulak, dan lemahnya lembaga ekonomi lokal. Melalui penguatan Kelembagaan Ekonomi Daerah (LEKDA) dan penerapan digitalisasi, proyek ini membangun ekosistem distribusi yang menghubungkan petani dengan pasar secara langsung. Pelaksanaannya dilakukan bertahap, mulai dari penyusunan kebijakan dan pengembangan platform digital, peningkatan kapasitas kelembagaan dan kerja sama dengan dunia usaha, hingga perluasan jejaring distribusi antarwilayah sebagai model replikasi nasional.

Pelaksanaan proyek ini telah memberikan dampak nyata berupa peningkatan kesejahteraan petani, efisiensi distribusi, dan transparansi transaksi melalui sistem digital. Inisiatif ini juga mendukung visi nasional dalam mewujudkan kemandirian pangan, pembangunan berbasis desa, serta pertumbuhan ekonomi berkelanjutan. Momentum penandatanganan kesepakatan lintas sektor di Palu menegaskan bahwa transformasi distribusi pangan bukan sekadar agenda teknis, melainkan gerakan bersama menuju kedaulatan pangan dan keadilan ekonomi yang bertumpu pada inovasi lokal dan kolaborasi kelembagaan.

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “JEJAK SANG PERINTIS: DARI GERBANG DESA UNTUK INDONESIA KOLABORASI MENGUATKAN LEMBAGA EKONOMI DAERAH DALAM EKOSISTEM DISTRIBUSI PANGAN”

Your email address will not be published. Required fields are marked *